Tuesday, November 25, 2008

Kematian


allah



Suatu ketika terbesitkah dalam diri kita kapan kita mati?
Atau seperti gimana kita mati nantinya?
Pernahkah kita mencoba membayangkannya?
Atau jangan-jangan kita takut sama kematian, sehingga kita nga mau memikirkan?
Bukannya setiap kehidupan akan mengalami kematian?

Lalu apa yang mesti kita takutkan dari kematian?
Takutkah sama kegelapan atau kesendirian di kuburan?
Takutkan kita akan rasa sakitnya ketika diambil nyawa kita?
Takutkah karena meninggalkan anak istri kita dan memikirkan bagaimana mereka akan hidup tanpa kita?
Takutkah kita akan meninggalkan kekayaan dan kenikmatan hidup di dunia ini?
Takutkah kita akan siksa kubur dan kehidupan akhirat?
Atau takutkah kita karena memikirkan amal ibadah dan dosa-dosa kita?

Bukannya semua alasan itu tidak bisa merubah kematian?
Bukannya kematian itu akan datang sewaktu-waktu?
Lalu untuk apa hidup kalo ada kematian?
Untuk apa banyak harta kalo harus diwariskan kepada anak cucu kita?
Untuk apa kita terlalu bernafsu mencari kekuasasaan kalo harus ditinggalkan?

Bukannya inti kehidupan ini adalah setelah kematian?
Lalu apakah kita sudah mempersiapkan bekal untuk kehidupan setelah kematian?

No comments:

Post a Comment